BOJONEGORO – Untuk menindak lanjuti beberapa aksi yang telah dilakukan oleh Forum Komunikasi Masyarakat Banyuurip Jambaran (FORKOMASBAJA), hari ini Selasa (18-08-2020) perwakilan Forkomasbaja berangkat ke Jakarta untuk bertemu dengan wakil ketua DPR RI dan juga Komisi VII DPR RI yang membidangi perminyakan.
Ada lima anggota yang ikut dan mewakili ke Jakarta untuk bertemu langsung dengan wakil ketua DPR RI yang agenda pertemuannya telah dijadwalkan hari Rabu (19-08-2020) pukul 10.30 WIB di Gedung DPR /MPR Senayan Jakarta.
Menurut keterangan ketua Forkomasbaja Sumber Purnomo, acara bertemu dengan DPR RI ini adalah untuk menyampaikan berbagai problem dan kondisi sosial masyarakat disekitar migas terutama JTB.
“Hari ini kita berangkat ke Jakarta untuk mengadukan persoalan pr9oyek JTB Bojonegoro kepada wakil kita di DPR RI, kita akan terus berjuang selama tuntutan-tuntutan kami belum di penuhi oleh kontraktor EPC-GPF JTB,”ujar Pak Ed (sapaan akrabnya) kepada wartaku.id .
Pak Ed juga sangat berharap agar wakil ketua DPR RI dan Komisi VII yang akan ditemui besuk bisa ikut memperjuangkan aspirasi yang disampaikan oleh Forkomasbaja, “Semoga DPR RI menerima dan ikut memperjuangkan aspirasi masyarakat yang kita bawa ini,”pungkasnya.
Sebelumnya diberitakan, bahwa Forkomasbaja telah melakukan beberapa aksi unjuk rasa yang dilakukan di kantor PT. Rekind dan juga di depan pintu masuk proyek JTB. Beberapa tuntutan yang disampaikan diantaranya, Pekerja JTB harus di swab test, perhatian tenaga kerja lokal, segera selesaikan tagihan yang macet dan utamakan vendor lokal.
(Hm /Red)
Comment