Terminal Rejekwesi Adakan Genose Gratis Bagi Calon Penumpang Bus.

BOJONEGORO, Wartaku.Id – Terminal Rejekwesi Bojonegoro masih mengoprasikan armada bus sampai pada tanggal 6 Mei 2021, dengan penerapan protokol kesehatan termsuk penyediaan tes Genose gratis bagi calon penumpang.

Koordinator satuan pelayanan (korsatpel) terminal tipe A Rejekwesi Bojonegoro, Budi Sugiarto mengungkapkan tes Genose gratis tersebut sudah tersedia di terminal Rejekwesi semenjak tanggal 12/04/2021 lalu.

“Penerapan Genose sudah dari 12 April lalu dengan teknik random sampling,” ungkapnya.

Setelah mengikuti pelatihan yang diadakan oleh kementrian, pihaknya mendapat sebanyak 300 kantung nafas yang diperuntukkan dalam waktu satu bulan, sehingga ada pembatasan penggunaan yaitu 10 orang dalam sehari.

“Karena ini untuk satu bulan sehingga dibatasi dalam sehari 10 orang saja yang dapat melakukan tes, “jelasnya.

Pihaknya juga menjelaskan beberapa waktu lalu banyak masyarakat yang mengantisipasi larangan mudik sehingga mempercepat kepulangan maupun keberangkatan, hal tersebut berdampak terminal sempat ramai sehingga petugas mengeluarkan lebih dari 10 kantong nafas dalam sehari.

“Sebelum ramadhan dan awal ramadhan sempat ramai sehingga kita mengeluarkan 16-17 Genose, “tuturnya.

Budi menambahkan bahwa sampai saat ini bus trayek Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) maupun bus trayek Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) masih beroprasi hingga tanggal 6 Mei mendatang, sementara pada tanggal 6 Mei hingga 17 Mei, bus AKAP dipastikan tidak beroprasi, namun untuk bus AKDP masih menunggu intruksi lebih lanjut dari pemerintah Provinsi Jawa Timur. (Mil/Red)

Comment