BOJONEGORO – Satu orang dinyatakan positif Covid-19 asal Kecamatan Balen dan meninggal dunia akhir Maret lalu, saat meninggal status PDP dan sudah dimakamkan sesuai SOP pasien Covid-19. Dinas Kesehatan Kabupaten Bojonegoro menyampaikan, hal ini terungkap saat Dinas Kesehatan mengirim 9 (sembilan) tes SWAB yang dikirim ke Balitbangkes Kemenkes di Jakarta, hasilnya terdapat 1 orang yang dinyatakan positif Covid-19 dari Kecamatan Balen.
Menurut Kepala Seksi Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kabupaten Bojonegoro, dr.Wheny Dyah,”Yang positif dari Kecamatan Balen, dan sudah meninggal akhir Maret lalu. Informasi hasil Swabnya baru kita dapat Kamis malam,” ujarnya.
Sementara grafik pemantauan hari ini, jumlah ODP di Bojonegoro sebanyak 47 orang, penambahan ODP baru sebanyak 2 orang di Kecamatan dander dan Kapas. ODP yang telah selesai dalam pemantauan dinyatakan sehat secara kumulatif sebanyak 66 orang. Untuk status PDP pada hari ini sebanyak 1 orang, ini adalah PDP kemarin di wilayah Kecamatan Gondang.
Pemkab menghimbau kepada seluruh warga yang pernah dari zona merah agar melakukan isolasi secara mandiri dan melaporkan kepada aparat desa setempat. Selanjutnya masyarakat untuk tetap tenang dan waspada, hindari melakukan sharing informasi yang belum tentu jelas kebenarannya dan tidak menyebarluaskan data dan informasi tentang status pasien.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bojonegoro, Masirin mengimbau kepada masyarakat untuk cerdas dalam bermedsos terlebih dalam situasi pandemi corona seperti ini. “Hindari melakukan sharing informasi yang belum tentu jelas kebenarannya yang justru memunculkan keresahan di masyarakat. Jangan menyebarluaskan data dan informasi tentang status pasien,” pesannya.
Tak lupa untuk menjaga diri, keluarga dan lingkungan (social dan phisical distancing), cuci tangan secara teratur dan melaporkan kepada aparat desa atau petugas kesehatan setempat jika merasakan gejala demam, batuk/pilek, sakit kepala dan sakit tenggorokan dan selalu gunakan masker disaat terpaksa beraktivitas di luar rumah.
Kota Bojonegoro: 2 ODP
Kecamatan Kapas: 3 ODP
Kecamatan Dander:10 ODP
Kecamatan Bubulan: 1 ODP
Kecamatan Sukosewu: 1 ODP
Kecamatan Temayang: 3 ODP
Kecamatan Sugihwaras: 1 ODP
Kecamatan Kedungadem: 4 ODP
Kecamatan Sumberejo: 1 ODP
Kecamatan Baureno: 2 ODP
Kecamatan Trucuk: 1 ODP
Kecamatan Kalitidu: 1 ODP
Kecamatan Ngasem: 2 ODP
Kecamatan Ngambek: 1 ODP
Kecamatan Malo: 4 ODP
Kecamatan Tambakrejo: 1 ODP
Kecamatan Padangan: 5 ODP
Kecamatan Ngraho: 1 ODP
Kecamatan Gondang: 2 ODP dan 1 PDP
Kecamatan Balen: 1 ODP dan 1 Terkonfirmasi positif
Sumber: Pemkab Bojonegoro (Red)
Comment