BOJONEGORO, Wartaku.id – Vaksin COVID-19 tiba di Indonesia melalui bandara Soekarno-Hatta pada minggu 06 desember 2020. Meskipun begitu Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan (DinKes) Bojonegoro, Dr. Whenny Dyah Prajanti mengatakan belum ada informasi lebih lanjut.
“Masih belum ada informasi lebih lanjut dari kemenkes terkait kedatangan Vaksin. Kami masih menunggu kejelasan berupa juknis pelaksanaan vaksinasi dari pusat ” jelas Whenny.
Meskipun begitu pihaknya masih dalam proses menyiapkan tenaga kesehatan dan tempat vaksinasi.
“Kami masih dalam tahap menyiapkan tenaga kesehatan dan tempat pelayanan vaksinasi, baru besok kami kumpulkan Rumah Sakit” ungkap Whenny.
Sementara masih dalam proses persiapan Whenny berharap masyarakat untuk sabar menunggu dan tidak mudah termakan hoax yang beredar.
“Tetap sabar menunggu, dan kami harap partisipasi seluruh masyarakat untuk pelaksanaan vaksinasi nantinya, pemerintah akan memastikan keamanannya terlebih dahulu sebelum vaksin disuntikkan, jadi jangan termakan hoax yg beredar” jelas Whenny
Whenny juga berharap agar semua tetap sehat.
“semoga semuanya sehat” pungkasnya. (Mil/Red)
Comment