BOJONEGORO – Erik Buana, warga kelurahan Banjarejo, Kecamatan Kota Bojonegoro, berhasil menjadikan hobi sebagai sumber penghasilan. Bagaimana tidak, berawal dari hobi memelihara berbagai ikan hias, kini Erik menjadikan kegemarannya sebagai ladang bisnis yang menjanjikan.
Saat ditemui tim wartaku.id, Erik menunjukkan lokasi ia memelihara ikan hias. Bertempat di pekarangan belakang rumahnya, Erik dengan telaten memberi makan serta rutin menganti air tempat ikan.
Ia meyakini, jika memelihara ikan hias, utamanya ikan cupang yang saat ini menjadi primadona, dapat meraup keuntungan. Hampir semua jenis ikan cupang ia miliki. Erik mengaku bahwa ia sudah mempunyai hobi memelihara hewan sejak menginjak bangku SMA.
“Hobi sudah sejak sekolah, tapi untuk menjual ikan cupang baru sekitar dua tahun terakhir,” ujar Erik.
Pria yang juga memiliki bisnis jual-beli properti ini mengaku, semenjak adanya pandemi Covid-19 bisnis properti miliknya menjadi sepi. “Justru banyak orang yang ingin membeli ikan cupang milik saya,” jelasnya.
Berawal dari permasalahan tersebut, Erik mengembangkan usahanya membudidayakan ikan cupang sampai sekarang yang hampir mencapai 7.000 ekor dari ratusan jenis ikan cupang.
“Merawatnya gampang, tinggal dikasih air bersih bisa hidup di tempat apa saja. Untuk makan, kalo saya biasa pakai pakan cacing sutra,” jelas Erik.
Harga ikan cupang yang ditawarkan juga bervariasi. Mulai dari Rp 5.000 hingga puluhan juta rupiah, tergantung jenis ikan cupang tersebut. “Harga itu tergantung trend jenis ikannya. Kalo lagi ngetrand ya mahal,” tandas Erik sambil menyiapkan pesanan ikan cupang dari warga Surabaya. (Mla/Aha/Red)
Comment