Korsleting Listrik, Sebuah Rumah di Kelurahan Banjarejo Terbakar.

BOJONEGORO, Wartaku.id – Korsleting listrik kembali menjadi penyebab kebakaran, kali ini rumah yang berada di Jalan Serma Kusman, Kelurahan Banjarjo, Rt 15 Rw 03 Kecamatan Bojonegoro menjadi sasaran si jago merah. Selasa, (07/06/2022).

Ahmad Adi Winarto selaku Kepala Bidang Pemadaman dan Penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bojonegoro, mengungkapkan peristiwa tersebut terjadi pada pukul sekitar pukul 11.30 WIB, sementara itu Petugas Damkarmat pos kota yang mendapat laporan, segera menuju lokasi dan sampai di TKK pukul 11.53 WIB.

Sempat terkendala ventilasi ventilasi rumah yang minim dan dalam kondisi gelap, namun kebakaran dapat dipadamkan pada pukul 12.25 WIB dengan mengerahkan 3 unit armada Fire Truck beserta 14 personil dari Dinas Damkarmat Pos Kota, serta back up 1 unit water suplay dari BPBD Bojonegoro beserta 2 personil.

“Diperkirakan akibat Korsleting Listrik, karena di dalam rumah tidak ada aktifitas dari penghuni,” ucapnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian diperkirakan mencapai Rp 15 juta meliputi 1 buah rumah terbakar 5%, 1 buah almari beserta isinya, 1 unit kipas angin dan 1 buah tempat tidur.

“Kita juga sosialisasikan kepada korban dan warga masyarakat setempat terkait bagaimana cara mencegah kebakaran, penanganan awal kebakaran, serta sosialisasi terkait tupoksi Dinas Damkarmat Kabupaten Bojonegoro,” terangnya (Mil/Red)

See also Warta Kini, Update Sebaran Covid-19 di Kabupaten Bojonegoro Per-Tanggal 5 April 2020.

Comment